Bisnisnews.net || Dalam upaya menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Polres Cianjur menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukumnya pada Sabtu 08/03/2025.
Kegiatan tersebut diawali dengan Apel Kesiapan yang berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Cianjur pada pukul 21.00 WIB.
Apel dipimpin oleh Kabagops Polres Cianjur, Kompol Iwan Setiawan, S.H., M.H., dan diikuti oleh personel gabungan dari Polres Cianjur, Kodim 0608/Cianjur, Dinas Perhubungan, serta Satpol PP Kabupaten Cianjur.
Setelah apel, tim gabungan yang dipimpin oleh KBO Satsamapta Polres Cianjur IPTU Budi Setiayida, S.H. langsung bergerak melaksanakan patroli di berbagai titik strategis di wilayah hukum Polres Cianjur. Selain patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama Ramadhan.
Dalam kegiatan ini, petugas menyasar warung serta depot jamu yang diduga menjual minuman keras.
Setelah dilakukan penggeledahan, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa empat botol minuman keras berbagai merek dan 20 kantong minuman keras oplosan berjenis “Roso-Roso”. Barang bukti tersebut langsung diamankan guna proses lebih lanjut.
Polres Cianjur menegaskan bahwa “KRYD akan terus dilaksanakan selama bulan Ramadhan guna memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman,” ucapnya.
Masyarakat juga diimbau untuk segera melaporkan jika menemukan potensi gangguan Kamtibmas di lingkungan mereka.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan situasi keamanan di Kabupaten Cianjur tetap kondusif dan masyarakat dapat menjalani bulan suci Ramadhan dengan penuh ketenangan.***
Foto : Humas Polres Cianjur
Editor : M. Nabil
(IFU)