Kembangkan BUMDES Loji PLN Indonesia Power UBP JPR Sabet Penghargaan Emas pada CSR & PDB Awards 2024

Date:

Bisnisnews.net, Jakarta || Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) bersama Indonesian Social Sustainability Forum (ISSF) kembali menggelar acara penghargaan Corporate Social Responsibility (CSR) & Pengembangan Desa Berkelanjutan (PDB) Awards tahun 2024. Acara yang berlangsung di The Westin Hotel Jakarta ini menjadi ajang penghargaan bagi perusahaan dan lembaga yang telah memberikan kontribusi signifikan dalam percepatan pembangunan desa.

Salah satu yang meraih penghargaan tertinggi dalam acara tersebut adalah PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Jawa Barat 2 Pelabuhanratu. PLN Indonesia Power UBP JPR berhasil meraih penghargaan Emas dalam kategori program pengembangan Badan Usaha Milik Desa (BUM Desa) atas program PERMADANI & Garuda Karya Sapta. Program ini merupakan inisiatif dari PT PLN Indonesia Power UBP Jabar 2 Pelabuhan Ratu yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat berbasis lingkungan melalui pengolahan sampah kayu pantai.

Acara penganugerahan yang dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin dan Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar ini menjadi momen penting untuk memberikan apresiasi kepada para pemangku kepentingan yang telah berperan aktif dalam pembangunan desa. Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa (PEID) Kemendes PDTT, Harlina Sulistyorini, menyatakan bahwa penghargaan tersebut bertujuan untuk memotivasi dan mensosialisasikan program pemberdayaan masyarakat melalui BUM Desa/BUM Desma dan kegiatan CSR lainnya.

Penghargaan ini juga menjadi momentum untuk merayakan peningkatan partisipasi peserta. Tahun ini, terdapat peningkatan signifikan jumlah peserta dibandingkan tahun sebelumnya, dengan total 100 kandidat peserta dan 93 di antaranya berhasil meraih penghargaan. Ini menunjukkan semakin berkembangnya kesadaran dan komitmen dari perusahaan, lembaga, dan individu dalam mendukung pembangunan desa di seluruh Indonesia.

Senior Manager PT PLN Indonesia Power UBP Pelabuhan Ratu Bowo Pramono, turut hadir didampingi Manager Administrasi PT PLN serta Management dan Ketua Kelompok Pengembangan BUM Desa PERMADANI & Garuda Karya Sapta (Program Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Lingkungan Melalui Pengolahan Sampah Kayu Pantai) Amat Surahmat.

Bowo Pramono menyampaikan rasa syukur dan berbangga atas pencapaian dari kegiatan Penghargaan CSR & PDB Awards 2024. Menurutnya Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi ajang untuk memberikan apresiasi, tetapi juga sebagai wadah untuk memotivasi serta memperluas jaringan kerja sama antara pemerintah, perusahaan, lembaga, dan masyarakat dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan di Indonesia.

Sekilas Tentang PLN IP
PT PLN IP (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN IP bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN IP mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik.

(Sumber : Robert David Carniago
Officer CSR, Humas dan Keamanan)

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Evaluasi Proyek Strategi Nasional, Anto Kusumayuda : Itu Bukti Presiden Prabowo Berpihak Kepada Rakyat 

Oleh : Anto KusumayudaBisnisnews.net || Presiden Prabowo Subianto berpihak...

Dedi-Erwan Resmi Ditetapkan jadi Gubernur dan Wagub Jabar Periode 2025-2030

Bisnisnews.net || KPU menetapkan pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan sebagai...

DPRD Kota Sukabumi Sampaikan Penetapan Walikota dan Wakil Walikota  Terpilih Ayep-Bobby di Rapat Paripurna

BISNISNEWS.NET || Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sukabumi...

Presiden Prabowo Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 8 %, Haikal Hasan : Kuncinya ada di Industri Halal

Bisnisnews.net || Presiden Prabowo Subianto mencanangkan target pertumbuhan ekonomi...