Saat Kunjungan ke Lokasi Bencana, Menteri LH Tanggapi Pernyataan WALHI

Date:

Bisnisnews.net || Menteri Lingkungan Hidup (Men LH) Hanif Faisol Nurofiq, menanggapi pernyataan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) yaitu terkait bencana yang terjadi di Sukabumi akibat adanya aktivitas pertambangan.

Pernyataan tersebut merupakan siaran pers yang dikeluarkan oleh Walhi yaitu Sejak 3 Desember lalu. Walhi sudah menurunkan tim investigasi untuk menelusuri penyebab banjir bandang, longsor dan pergerakan tanah di wilayah Sukabumi selatan.

Hasil pantauan citra satelit, sedikitnya terdapat dua kawasan hutan yaitu pegunungan Guha dan Dano yang telah hancur tutupan hutannya. Kehancuran hutan itu diduga kuat karena aktifitas pertambangan

Dari pernyataan tersebut Men LH Hanif Faisol Nurofiq menyatakan “Kemudian juga tidak menutup kemungkinan untuk melakukan pengawasan dan penegakannya hukum ada poin-poin khusus yang memperparah kondisi banjir ini,” ucapnya kepada jurnalis Bisnisnews.net, setelah kunjungan bencana di Desa Lembur Sawah, Minggu 15/12/2024.

“Saya mendapat laporan adanya usaha tambang dan kegiatan-kegiatan di kehutanan tidak terlalu ramah lingkungan dan kami akan cek kembali,” tambahnya.

Hanif lebih lanjut menyatakan akan cek hutan tanaman dan akan cek status lahannya. “Menteri lingkungan hidup bertanggung jawab atas menjaga lingkungan sebagaimana diamanatkan UUD,” kata Hanif

“Kami akan ingatkan jajaran di daerah untuk mencermati landscape Das Cikaso agar bisa tertangani dengan cepat,” pungkasnya.***

Foto : Intan

Editor : Dul

Reporter : Intan

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Evaluasi Proyek Strategi Nasional, Anto Kusumayuda : Itu Bukti Presiden Prabowo Berpihak Kepada Rakyat 

Oleh : Anto KusumayudaBisnisnews.net || Presiden Prabowo Subianto berpihak...

Dedi-Erwan Resmi Ditetapkan jadi Gubernur dan Wagub Jabar Periode 2025-2030

Bisnisnews.net || KPU menetapkan pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan sebagai...

DPRD Kota Sukabumi Sampaikan Penetapan Walikota dan Wakil Walikota  Terpilih Ayep-Bobby di Rapat Paripurna

BISNISNEWS.NET || Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sukabumi...

Presiden Prabowo Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 8 %, Haikal Hasan : Kuncinya ada di Industri Halal

Bisnisnews.net || Presiden Prabowo Subianto mencanangkan target pertumbuhan ekonomi...