Bisnisnews.neti, Ciamis || Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Pariwisata meluncurkan buku profil 11 desa wisata prioritas dan website resmi Desa Wisata Kabupaten Ciamis. Peluncuran ini dilaksanakan di Aula Dinas Pariwisata pada Rabu 06/11/2024 dengan dihadiri dan di Launching langsung oleh Pj. Bupati Ciamis, Budi Waluya, S.E., M.M., hadir juga tamu undangan dari Perwakilan Kantor BI Tasikmalaya, para Kepala OPD, 11 Kepala Desa Wisata dan beserta tamu undangan lainnya.
Buku profil yang diluncurkan berisi informasi mengenai 11 desa wisata unggulan yang dipilih untuk diprioritaskan dalam pengembangan pariwisata di Kabupaten Ciamis. Buku ini menggambarkan potensi wisata alam, budaya, serta produk lokal yang ada di setiap desa, dengan tujuan untuk meningkatkan daya tarik wisatawan serta mendorong peningkatan perekonomian masyarakat desa.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Ciamis Budi Waluya menyampaikan apresiasi dan mengungkapkan rasa bangganya atas launching buku profil 11 desa wisata prioritas dan website resmi Desa Wisata yang diinisiasi oleh Dinas Pariwisata Ciamis.
“Ini merupakan salah satu Inovasi yang harus didukung Bersama demi pembangunan desa yang berkelanjutan,” pintanya.
Kemudian ia menyatakan bahwa seyogyanya desa merupakan miniatur dari negara.”apabila masyarakatnya sejahtera dengan perekonomian berkembang maka sudah dapat dipastikan akan ada dampak pembangunan daerah termasuk untuk Kabupaten Ciamis,” Jelasnya.
Lebih lanjut Pj. Bupati Budi Waluya berharap melalui pengembangan desa wisata ini dapat menarik minat wisatawan baik lokal maupun Internasional untuk berkunjung ke Kabupaten Ciamis.
“Oleh karena itu, saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu padu dalam mendukung pengembangan desa wisata sebagai pilar pembangunan Kabupaten Ciamis,” Pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Ciamis Budi Kurnia, menerangkan bahwa dari 11 Desa Wisata prioritas ada satu desa yang mendapat Nominasi 75 Desa Wisata terbaik se Indonesia.
Kemudian Kadis Budi juga menuturkan bahwa Desa Wisata yang sedang dikembangkan ini memiliki kepastian tidak jenuh dan macet seperti di Kota.
“Harapan kami kedepannya akan hadir ribuan W isatawan untuk menikmati indah dan asrinya desa di Kabupaten Ciamis,” Tambahnya.
Untuk diketahui 11 Desa Wisata prioritas yang dimaksud adalah sebagai berikut :
1. Desa Wisata Jalatrang
2. Desa Wisata Kawali
3. Desa Wisata Panjalu
4. Desa Wisata Tanjungsari
5. Desa Wisata Gunungsari
6. Desa Wisata Sukamaju
7. Desa Wisata Cibeureum
8. Desa Wisata Banjaranyar
9. Desa Wisata Bangunharja
10. Desa Wisata Tambaksari
11. Desa Wisata Cisontrol
Ke sebelas desa wisata tersebut harus menjadi magnet mendatangkan wisatawan luar negeri maupun dalam negeri. (Ape)***